Powered By Blogger

Wednesday, May 1, 2013

Pengukir sejarah? Siapa mereka?

Bismillah.

Setiap zaman punya pahlawannya masing-masing. Pahlawan itu benar-benar pekerjaan mulia yang nyata kebermanfaatannya, namun tidak banyak generasi baru yang tau akan eksistensinya. Benarkah? Bagi saya, pahlawan itu manusia luar biasa yang mampu mengukir sejarah, mampu memberi perubahan baik yang bermanfaat bagi ummat. Dan dalam benak saya, hari ini banyak sekali pahlawan dalam kehidupan saya! Subhanallah. Ada Rasulullah, Ibu, Ibu, Ibu, Ayah, Kakek, Kakak, daaaaaaan banyak lagi. Terlebih di kampus. Mereka yang serius membentuk, membina ummat menjadi lebih baik setiap harinya. Bukan dengan sisa-sisa waktu, bukan dengan sisa-sisa tenaga, bukan dengan sisa-sisa pikiran, melainkan mereka mengerjakan semua dengan penuh KESUNGGUHAN!
Maasya Allah.
Allah.. sungguh hamba ingin sekali menjadi seperti mereka, para perinduMu. Para perindu generasi Rabbani. Bagi saya, mereka juga pahlawan. Mereka memperbaiki generasi masa kini, untuk berguna di masa mendatang, untuk agama dan bangsa. Mereka meninggalkan generasi yang KUAT di belakang mereka! Generasi yang PANTAS menjadi penyambung DA'WAH, agar tidak berhenti pada satu titik. Dari jaman Rasulullah hingga kini, ada saja pahlawan yang datang bergantian. Semua berjalan berkesinambungan, berlari meneruskan tongkat-tongkat estafet da'wah di manapun mereka berada. Karena mereka PAHAM, bahwa mereka membutuhkan da'wah bukan sebaliknya.

Lalu, bagaimana denganmu? Jangan hanya menulis, bergeraklah! Ambil tongkat estafetnya! kemudian lanjutkan tongkat itu, sampaikan pada generasi mendatang di hadapanmu!

(It's for me, for us.)

No comments:

Post a Comment